Iklan

Iklan

Pak Tugito Wakafkan Tanah untuk Rumah Qur'an KSJ

24JAMNews
13 Februari 2023, 16:26 WIB Last Updated 2023-02-13T09:26:35Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini


SERGAI | 24jamtop.com : Sejak tiga tahun lalu,Tugito (55) warga Desa Kopi Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai)  ingin sekali bertemu dengan sosok sang pejuang duafa, H Ikhwan Lubis SH MH. 


H Ikhwan Lubis SH MH diketahui sebagai pendiri/pembina utama Komunitas Sedekah Jumat (KSJ) untuk menyampaikan niat dari keluarganya mewakafkan sebidang tanah ukuran 11x20 meter kepada KSJ, agar dapat menjadikan rumah Qur'an.


Namun niatnya baru kesampaian setelah Pak Tugito berkunjung ke rumah kerabatnya, Iwan Syaputra dalam sebuah acara syukuran, Minggu (12/2/2023).


Dalam pertemuanya bersama sang pejuang duafa, H Ikhwan Lubis, Pak Tugito pun menyampaikan pesan kepada Ikhwan dalam kepedulian dan jiwa sosialnya melakukan sedekah kepada anak yatim piatu, fakir miskin dan kaum duafa di seluruh daerah yang ada di Sumatera Utara selama empat tahun tanpa pernah berhenti.


Pak Tugito mengatakan sudah lama sekali ingin bertemu langsung dengan Ikhwan Lubis. 


"Beliau H Ikhwan Lubis SH MH seorang yang menginspirasi saya hingga saat ini. Keinginan  saya dan keluarga besar saat ini ingin mewakafkan sebidang tanah yang ada di perlintasan Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) agar KSJ bisa mengelola sebidang tanah tersebut untuk dijadikan rumah Qur'an  dan tempat pengajian anak yatim piatu serta masyarakat yang tidak mampu secara gratis," ungkap Tugito. 


Katanya lagi, kenapa keluarganya mewakafkan tanah ini karena mereka yakin KSJ adalah wadah dengan orang-orang yang tepat untuk mengelola dan amanah.


"Sudah lamah kami meyakini dengan kiprah KSJ yang melakukan sedekah Jumat tanpa pernah berhenti sampai saat ini. Saya bangga dan salut kepada semua relawan yang berkumpul di KSJ,  hingga membuat kesepakatan keluarga kami mewakafkan tanah ini untuk dikelola KSJ khususnya di Kabupaten Sergai," terang Tugito. 



Sementara itu, pembina/pendiri KSJ H.l Ikhwan Lubis SH MH yang didampingi Pembina Kartini KSJ Dr Henny Ikhwan dalam pertemuan penyerahan wakaf  menjelaskan kami atas nama keluarga besar KSJ berterimakasih atas kepercayaan yang telah diberikan oleh masyarakat seperti Pak Tugito yang dalam hal ini telah mewakafkan tanahnya untuk dikelola KSJ menjadi rumah Qur'an sesuai dengan niat dan tujuan keluarga besarnya.


"Nantinya di Desa Kopi Kabupaten Sergai ini akan memiliki rumah Qur'an. Semua ini akan kita terima dengan berkoordinasi kepada para pengurus KSJ Sergai," tandas Ikhwan.


(Rudi)

Komentar

Tampilkan