BINJAI | 24JAMTOP.COM
Samsudin Lubis beserta istri dan dua orang anaknya dilaporkan ke Polres Binjai, Sabtu (11/9) kemarin. Itu karena Samsudin Lubis dan keluarganya menganiaya Sri Wahyuni Nasution (44) warga Jalan Danau Tondano, Gang Dewi, Kelurahan Sumber Mulyorejo, Binjai Timur dan tiga anaknya yang masih di bawah umur.
Menurut pengakuan Sri ketika membuat laporan polisi di Polres Binjai mengatakan, ketiga anaknya yang dianiaya Samsudin dan keluarganya dilaporkan ke Polres Binjai.
"Kalau saya melaporkan penganiayaan yang dilakukan kepada saya di Polsek Binjai Timur," kata Sri.
Dia menjelaskan tidak mengetahui apa penyebab Samsudin dan keluarganya menganiaya Sri dan tiga orang anaknya.
"Setahu saya dari cerita anak-anak ini tadi, mereka lagi naik becak bersama anak-anak tetangga yang lain lewat dari depan rumah Samsudin. Tiba-tiba Samsudin keluar dan memaki semua anak-anak itu," katanya.
Tidak lama, istri Samsudin bernama Rini dan tiga anaknya juga ikut keluar rumah dan menganiaya tiga orang anak Sri.
"Samsudin memukul perut anak saya yang perempuan masih umur 10 tahun dan telinganya juga dipukul sampai sekarang masih berdengung," katanya.
Tidak hanya menganiaya anak Sri yang berumur 10 tahun itu, Samsudin dan dua anaknya yang laki-laki juga mengeroyok anaknya yang masih berur 16 tahun dan memukulnya menggunakan sapu.
"Anak saya si Rizky sampai dikeroyok tiga sama mereka," kenang Sri mengingat kejadian itu.
Lanjut Sri,anak saya yang paling kecil sampai digigit kakinya mengalami luka dan kupingnya mengalami sakit karena di pukul.
Saat melihat anaknya dianiaya membabi buta, Sri pun keluar dari rumahnya dan berusaha untuk melerai. Namun, Samsudin yang melihat Sri langsung meninju wajahnya.
"Makanya bibir saya sampai pecah ini," sebutnya sambil menunjuk bibirnya yang bengkak dan mengeluarkan darah.
Suami Sri bernama Muhammad Safi'i secara resmi melaporkan Samsudin Lubis dan keluarganya ke Polres Binjai sesuai LP/B/592/IX/2021/SPKT/POLRES BINJAI.
"Aku tidak mau, tetap saja perbuatan dia itu melanggar hukum," ungkap Sri.
Bahkan Samsudin dengan lantang juga mengaku tidak takut, walaupun Sri dan keluarganya melaporkannya ke Polisi. Samsudin juga mengancam melaporkan balik Sri dan ketiga anaknya.
"Dia juga tadi sudah di Polres Binjai katanya mau melaporkan anak-anak saya atas perbuatan tidak menyenangkan," ungkap Sri. (gci)